Selasa, 30 Juli 2013

7 Dosa Manusia Dalam Karakter One Piece

One Piece (ワン ピース Wan Pīsu) adalah sebuah anime dan manga tentang sekelompok bajak laut yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy dan pergi mencari harta karun peninggalan raja bajak laut Gol D. Roger, One Piece. Luffy menjadi manusia karet yang memiliki kekuatan memanjangkan tubuhnya setelah secara tak sengaja memakan buah Gomu Gomu, salah satu buah iblis.




Selama perjalanan Luffy banyak bertemu dengan teman baru dan musuh yang beragam. One Piece diciptakan oleh Eiichiro Oda. Komiknya dimulai pada 1997 di Shonen Jump terbitan Shueisha dan hingga kini masih terus berlanjut. Versi TV nya dimulai pada Oktober 1999. Di Indonesia manga ini diterbitkan Elex Media Komputindo dan hingga kini telah mencapai jilid ke 60 lebih. Versi TV-nya, yang diproduksi Toei, telah mencapai 500 episode di Jepang. Sampai saat ini, One Piece telah mengeluarkan 12 film, yang terakhir dirilis pada tanggal 15 Desember 2012. Di Indonesia, serial ini pernah ditayangkan di RCTI dan Global TV.
Pada bulan Februari 2005, One Piece mencetak rekor di Jepang sebagai manga tercepat yang mencapai angka penjualan 100.000.000 eksemplar. Hingga saat ini One Piece adalah salah satu manga paling laris sepanjang sejarah Jepang dengan penjualan lebih dari 260 juta kopi. Selain itu One Piece juga memecahkan rekor sebagai manga dengan cetakan pertama terbanyak. One Piece banyak mendapat pujian di antara para pembaca, terutama dalam hal gambar, karakter, humor, dan cerita.



1.     Franky (Pride/Kebanggan)

Franky adalah nama seorang karakter fiktif yang ada dalam serial manga dan anime One Piece. Ia adalah cyborg yang berasal dari kota air Water Seven dan juga pemimpin dari kelompok pembongkar kapal Keluarga Franky. Franky memiliki badan yang sangat besar, namun hanya memakai baju hawaii dengan kancing terbuka dan celana dalam. Rambutnya disuperbentukkan ke atas, dan memakai kacamata di keningnya. Franky diketahui adalah kru topi jerami yang paling berat, karena peralatan Cyborg nya. Berat nya mencapai 125 Kilogram dan tingginya mencapai 225 cm, menjadikannya kru tertinggi kedua di Kru Topi Jerami.

Secara kasat mata memang sulit dikenali bahwa Frangky termasuk dalam 1 dari 7 dosa yaitu kebanggaan. Dosa tersebut dapat kita amati ketika ia telah membuat peralatan tempur yang canggih mengalahkan usop dan memodivikasi tubuhnya. Franky selalu bangga dengan tubuh robotnya dan penemuan barunya sehingga sering menyebut dirinya SUPERRR.

2.    Nami (Greed/Keserakahan)

Nami (ナミ Nami?) adalah seorang karakter fiksi dari serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia adalah seorang bajak laut dan navigator dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Ia merupakan anggota ketiga di kelompoknya, dan orang kedua yang bergabung. Di Arc Baratie, Nami sempat mengkhianati kelompoknya untuk sementara waktu, namun akhirnya bergabung kembali menjelang akhir Arc Arlong setelah masa lalu dan tujuannya yang sebenarnya terungkap. Ia memiliki jumlah tebusan sebesar 16.000.000 Berry.

Nami adalah salah satu anggota kelompok topi jerami yang mata duitan. Nami memiliki pekerjaan sebagai navigator kapal. Nami akan melakukan segala cara untuk mendapatkan harta bahkan menyuruh kaptennya sendiri untuk merampok/ mengambil orang milik orang lain.

3.    Sanji dan Brook, (Lust/Nafsu seks berlebihan)

Sanji (サンジ Sanji?) adalah seorang karakter fiksi dalam serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia adalah seorang bajak laut dan koki dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Ia merupakan anggota kelima di kelompoknya, serta orang keempat yang bergabung. Karena Sanji terlahir di North Blue, ia menjadi anggota Topi Jerami pertama yang tidak berasal dari East Blue. Impiannya adalah menemukan All Blue, suatu lautan legendaris yang dipercaya sebagai surganya para koki dimana keempat lautan terbesar, yaitu East Blue, West Blue, North Blue, dan South Blue, saling bertemu disana. Ia memilki jumlah tebusan sebesar 77.000.000 Berry.

Sanji adalah orang yang memiliki nafsu seks berlebihan pada wanita dimana dia telah berjanji tidak akan melawan wanita sampai akhir hayatnya dan memuja wanita. Sanji akan bahagia jika melihat perempuan, matanya akan berubah menjadi hati dan hidungnya selalu mimisan. Sanji akan melindungi wanita walaupun wanita tersebut adalah musuh bagi kelompoknya. 

Brook (ブルック,Burukku) adalah karakter fiksi dalam komik dan anime One Piece. Dalam Kelompok Bajak Laut Topi Jerami, Brook berposisi sebagai musisi. Sebagaimana dengan tokoh-tokoh lain dalam manga One Piece, Brook memiliki tawa yang unik (yohoho).

Brook sedikit berbeda dengan Sanji dalam hal nafsu seks. Brook masuk pada karakter yang memiliki dosa Lust karena di setiap kesempatan bertemu dengan wanita akan selalu berkata untuk meminta memperlihatkan celana dalamnya.

4.    Usopp, Chopper (Envy/Iri hati)

Usopp (ウソップ Usopp?) adalah seorang karakter fiksi dari serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Terlahir di Desa Syrup, Usopp adalah seorang penembak jitu dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami dan mantan kapten dari Kelompok Bajak Laut Usopp. Saat Usopp pertama kali diperkenalkan, ia seringkali digambarkan sebagai seorang "pembohong" yang mungkin disebabkan oleh adanya kata "Uso" (うそ) yang terdapat di dalam namanya yang berarti "kebohongan" atau "dusta". Ia pertama kali disebut oleh Yasopp. Ia merupakan anggota yang keempat di kelompoknya, dan orang ketiga yang bergabung. Ia juga menjadi anggota ketiga yang bergabung kembali setelah sempat meninggalkan kelompoknya untuk sementara waktu menjelang akhir Arc Enies Lobby. Dia diketahui memiliki jumlah tebusan sebesar 30.000.000 Berry dibawah nama samaran sekaligus kepribadiannya yang kedua sebagai "Sogeking".

Usopp adalah anggota topi jerami yang jika dilihat dari kemampuannya bertarung sangat rendah dari teman-teman anggotanya. Senjata andalannya berupa ketapel dengan bermacam-macam amunisi berupa biji yang mampu berubah menjadi macam-macam bentuk. Karena kemampuan yang begitu rendah Usopp selalu menghindar dari pertempuran, melindungi dirinya dengan bantuan teman-teman yang lain, dan sering memuji kekuatan teman-temannya. Karena sifat tersebut Usoop menjadi anggota bajak laut yang memiliki perasaan negatif melebihi hantu sekalipun.




Tony Tony Chopper adalah nama seorang karakter fiksi dari serial anime dan manga One Piece. Chopper adalah seorang dokter dalam kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Ia adalah anggota ke-6 yang bergabung ke dalam kelompok tersebut. Menurut Eiichiro Oda dalam sebuah kolom SBS-nya, nama sebenarnya adalah "Tony Tony. Chopper" bukan "Tony. Tony Chopper"

Kepribadian Tony Tony Chopper sangat menarik. Ia sangat penakut sama seperti Nami dan Usopp. Ia juga mudah percaya akan cerita-cerita bualan Usopp. Walaupun sebenarnya ia sangatlah kuat. Chooper juga sebenarnya senang dipuji walaupun kata-katanya kebalikan dari ekspresi yang dimunculkan.

Tony Tony Chopper atau sering dipanggil dengan nama chopper adalah dokter medis dalam kelompok topi jerami. Sebenarnya chopper memiliki sifat kebanggaan karena senang di puji sebagai dokter. Chopper memang tidak selemah Usopp kekuatannya sangat besar. Namun Chopper merupakan binatang yang memakan buah iblis. Karena itu Chopper satu-satunya binatang yang ada dalam kelompok topi jerami. Chopper selalu memuji kekuatan orang lain. Memiliki perasaan negatif sebelum berperang. Dan terkadang ingin dilindungi oleh teman-temannya dalam bertarung.

5.    Luffy (Gluttony/Rakus makan)

Dia adalah kapten dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami, dan berasal dari Desa Fusha. Sebelumnya, kepala Luffy dihargai 30 juta berry setelah mengalahkan Arlong dan menjadi harga tertinggi di wilayah East Blue (nilai nominal untuk kriminal di East Blue adalah 10 juta berry). Kemudian dia meraih harga 100 juta berry untuk kepalanya setelah mengalahkan Crocodile, salah satu dari Sichibukai, dan naik menjadi 300 juta berry setelah peristiwa di Enies Lobby.Lalu harganya naik menjadi 400 juta berry setelah peristiwa Impel Down.

 

Luffy adalah kapten bajak laut yang bertubuh karet. Kemampuannya yang sangat elastis membuatnya selalu makan dengan porsi yang lebih banyak ketimbang teman-temannya. Dalam cartoon one peace luffy selalu makan, makan, dan makan sebelum bertanding maupun sesudah bertanding. Bahkan dia tidak peduli dengan anggotanya apakah sudah makan atau belum.

6.    Zoro (Wrath/Kemarahan)

Roronoa Zoro (ロロノア・ ゾロ Roronoa Zoro?) adalah seorang karakter fiksi dalam serial anime dan manga One Piece karya Eiichiro Oda. Ia adalah seorang bajak laut, mantan pemburu perompak, dan salah satu tokoh protagonis utama. Ia merupakan anggota Kelompok Bajak Laut Topi Jerami yang pertama kali bergabung dan hingga saat ini ia dinilai sebagai ancaman terbesar dan anggota paling berbahaya dari kelompoknya setelah sang kapten, Luffy. Popularitasnya yang tinggi sebagai seorang ahli pedang dengan kemampuan yang sangat hebat, bersamaan dengan sikap kekanakan dari kaptennya, terkadang membuat banyak orang menyangka bahwa ialah kapten yang sebenarnya atau setidaknya, wakil kapten dalam kelompoknya. Ia merupakan salah satu dari 3 petarung terkuat dalam kelompoknya dengan impian untuk menjadi ahli pedang terhebat di dunia. Zoro diberi gelar sebagai salah satu dari "Sebelas Supernova", yaitu sebelas bajak laut pemula dengan nilai tebusan lebih dari 100.000.000 Berry yang telah mencapai Red Line, dimana miliknya sendiri bernilai sebesar 120.000.000 Berry.





Sebenarnya Zoro adalah kelompok topi jerami yang sering tidur. Tetapi bukan berarti dia adalah pemalas. Zoro selalu berlatih dengan keras setiap harinya. Sehingga Dia menjadi manusia yang luar biasa menyamai kekuatan orang-orang yang memakan buah iblis. Karena latihan yang begitu keras dan ekstrim memuatnya menjadi sering tidur kelelahan. Zoro adalah pengguna pedang yang tergolong sangat kejam. Zoro akan mencoba dan selalu melawan seseorang yang dijuluki sebagai ahli pedang atau samurai baik itu perempuan maupun laki-laki. Kekejamannya membuat karakter dalam film one peace tidak pernah ketawa senang seperti teman-temannya yang lain melainkan menampilkan wajah serius dan senyum melawan.

7.    Nico Robin (Sloth/Kemalasan)

Nico Robin adalah nama seorang tokoh fiksi dari serial anime dan manga One Piece. Ia adalah seorang ahli arkeolog dan sejarah dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Dia adalah wanita yang pendiam dan sangat anggun, namun juga menyukai Fashion layaknya Nami dan menjadi orang kedua di Topi Jerami yang paling sering berganti baju setelah Nami. Kebiasaannya adalah memakai topi, dan memiliki tubuh yang sangat ideal. Berat badannya 48 kilogram dan tinggi badannya 182 cm. Menjadikannya kru topi jerami dengan tinggi badan terbesar setelah Brook dan Franky.

Nico Robin adalah salah satu anggota topi jerami yang sempat tidak menghargai hidupnya sendiri karena latar belakang kehidupannya yang kejam. Dia pernah bilang bahwa hidupnya sudah tidak berarti lagi dan pasrah akan dihukum mati oleh angkatan laut negara. Namun berkat teman-temannya Nico Robin menjadi bersemangat untuk hidup. Kehidupan Nico Robin tergantung dengan kebersamaan kekeluargaan kelompok bajak laut topi jerami. Pekerjaannya sebagai ahli sejarah membuatnya selalu membaca setiap hari sambil berjemur. Belajar untuk diri sendiri, selalu bersantai-santai di setiap harinya dan tidak pernah melakukan kegiatan lain adalah salah satu kegiatan bermalas-malasan.


Sumber: WIKIPEDIA

 

7 komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Konsep dan Komponen Modul Ajar

Modul ajar merupakan salah satu jenis perangkat ajar yang memuat rencana pelaksanaan pembelajaran, untuk membantu mengarahkan proses pembela...